
Pelatihan Penulisan Ilmiah untuk Publikasi Jurnal Bereputasi (Part 2)
Fakultas Teknik Industri menyelenggarakan kegiatan pelatihan penulisan ilmiah untuk publikasi jurnal bereputasi lanjutan pada hari Rabu, 9 Oktober 2019 di Ruang Seminar Informatika jam 08.30 WIB. Kegiatan ini bertujuan untuk menyiapkan serta mempublikasikan artikel ilmiah pada jurnal bereputasi.
FTI menghadirkan Dr. Ing.Teguh Ariyanto, dosen Departemen Teknik Kimia Universitas Gadjah Mada, sebagai narasumber. Pelatihan diawali dengan memaparkan arti publikasi, mengapa dosen-dosen perlu melakukan publikasi, dan penjelasan pengkatoagorian jurnal. Kemudian beliau berbagi tips, strategi, dan kiat sukses supaya artikel dapat dipublikasikan di jurnal bereputasi kepada dosen-dosen di lingkungan FTI. Dalam pelatihan ini juga dipaparkan alasan-alasan mengapa artikel sering ditolak. Dengan diadakannya pelatihan ini diharapkan dosen-dosen di lingkungan FTI semakin terpacu untuk mempublikasikan artikelnya di jurnal bereputasi.